Pos

Hidayatul Mabrur Memberikan Materi dalam Studium Generale Mahasiswa Baru Angkatan 2014

Studium Generale Mahasiswa Baru Angkatan 2014

Program Studi Pendidikan Agama Islam (Prodi PAI)  Fakultas Ilmu Agama Islam (FIAI) Universitas Islam Indonesia (UII) mengadakan studium generale untuk mahasiswa baru angkatan 2014. Kegiatan ini mengangkat tema ‘Peran Sarjana Pendidikan Islam Menyongsong Pasar Bebas Asen 2015’ dan dilaksanakan di Auditorium Gedung K.H. Mas Mansur, Kampus Terpadu UII, Senin, 8 September 2014.

Stadium generale mahasiswa baru kali ini menghadirkan Hidayatul Mabrur, S.Pd.I. sebagai narasumber. Mabrur, demikian ia biasa disapa, adalah alumni Prodi Pendidikan Agama Islam FIAI UII yang pernah menjadi peserta Indonesia Mengajar. Dalam penyampaiannya, Mabrur mengatakan peran guru sangat penting dalam pembangunan sumber daya manusia khususnya di daerah pedalaman. Menurutnya pendidikan di pedalaman jauh tertinggal dari wilayah perkotaan salah satunya karena keterbatasan informasi.

Lebih lanjut Mabrur menekankan bahwa aset yang paling penting dalam pembangunan bangsa bukan pada sumber daya alamnya, melainkan pada sumber daya manusia. Sumber daya manusia yang baik sebagai model pembangunan ini menurutnya dapat dibentuk oleh guru-guru yang baik juga. Karenanya guru memiliki peran yang penting dalam proses pendidikan dan karenanya para mahasiswa baru Prodi Pendidikan Agama Islam memiliki peluang besar di masa mendatang.

Studium generale ini bersifat wajib dan diikuti oleh mahasiswa baru Prodi Pendidikan Agama Islam. Tujuannya adalah untuk membekali mahasiswa dengan sejumlah informasi akademik yang penting bagi proses pendidikan selama menjadi mahasiswa. Selain itu, kegiatan stadium generale dengan menghadirkan narasumber berpengalaman semacam ini diharapkan memberikan semangat agar mahasiswa bersungguh-sungguh dalam belajar dan meraih cita-cita.